-->

Bermimpi Memakan Hidangan, Berikut Artinya

Sejak dahulu kala, mimpi adalah firasat atau tanda-tanda untuk kejadian yang akan datang. Namun adakalanya gambaran dari hasil mimpi tidak sama dengan kondisi masa depan yang akan terjadi. Nenek moyang kita secara turun-temurun secara pengalaman telah merangkum dan membukukan pertanda dari mimpi yang terjadi pada kehidupan dimasa yang akan datang dalam suatu buku primbon mimpi. Dengan demikian setidak-tidaknya kita dapat mengartikan kejadian masa depan dari gambaran mimpi yang kita peroleh.


Tapi mimpi tidak selamanya merupakan firasat atau ilham. Kadang kala, sesuatu yang sudah terjadi pada kehidupan akan menjelma dalam mimpi dan sesuatu itu biasanya setelah kita alami, kita rasakan, kita dengar atau kita lihat sebelumnya. Mimpi yang dikarekan terbawa dari aktifitas keseharian sebelumnya, bukanlah mimpi yang memiliki arti atau pertanda.

Mimpi yang merupakan pertanda dan memiliki arti biasanya yang mimpi tersebut tidak terpikirkan sebelumnya atau bukan mimpi yang terbawa karena aktifitas keseharian kita sebelumnya. Selain itu mimpi yang memiliki arti biasanya terjadi sekitar pukul 1 malam sampai dengan 3 malam. Lalu mimpi tersebut meresap dan mengena dalam jiwa, menggetarkan jiwa dan berkesan manakala kita bangun dari tidur. Nah inilah mimpi yang bisa kita artikan atau tafsirkan.


Berikut Arti Mimpi Hidangan Makanan Menurut Primbon : 
  1. Arti mimpi memakan hidangan dalam jumlah banyak melebihi kebiasannya menunjukkan umurnya sebanyak makanan yang telah dimakannya; jika hidangannya diangkat, maka habislah umurnya.
  2. Arti mimpi menghadapi suatu hidangan yang terdiri dari satu atau dua warna makanan, artinya ia akan mendapat rezeki sampai ke anak-anaknya.
  3. Arti mimpi melihat hidangan juga berarti akan mendapatkan harta dalam keadaan bahaya, dan jika hidangan itu sudah diangkat mengisyaratkan harta itu sudah habis. Hidangan dalam mimpi diartikan pula dengan makanan dan penghidupan bagi orang yang bermimpi.
  4. Arti mimpi memakan hidangan sendirian artinya ia tidak akan mendapat pertolongan, sedangkan jika ada orang lain bersamanya menghadapi hidangan, itu menujukkan ia akan mendapatkan kawan yang ikut bersamanya, roti bulat yang banyak adalah perbekalan mereka yang banyak, dan jika rotinya sedikit berarti sedikit pula perbekalan mereka. Roti bulat melambangkan kebutuhan hidup untuk setahun.
  5. Arti mimpi menghamparkan makanan artinya ia meremehkan atau tidak bersyukur dengan nikmat Allah SWT. 
  6. Arti mimpi melihat hidangan majikannya keluar dan lari seperti hewan lari, ketika sampai di pintu hidangan itu hancur, ini menunjukkan padanya bahwa istri majikannya akan meninggal pada hari itu, dan semua yang menjadi milik majikan wanita-nya itu akan hancur. 
  7. Arti mimpi alas makanan atau taplak meja (seprah) menandakan akan melakukan perjalanan yang baik dan mendapatkan kelapangan. Seprah juga berarti melakukan perjalanan kepada penguasa dalam suatu urusan yang besar dan akan mendapatkan kelapangan dan kemudahan bagi orang yang melakukannya.
  8. Arti mimpi piring besar terbuat dari kayu melambangkan akan mendapatkan harta dalam perjalanan. 
  9. Arti mimpi tembikar melambangkan akan segera mendapatkan harta. 
  10. Arti mimpi bejana-bejana dari perak melambangkan pelayan dalam perdagangan, tempat tinggal dan keistimewaan. 
  11. Arti mimpi piring cawan dan tempat cuci tangan menunjukkan akan mendapatkan kebaikan dalam mencari penghidupan, ketetapan tempat tinggal, dan suka berinfaq. Disamping itu, cawan diartikan juga dengan seorang wanita 'Ajam (nonArab). 
  12. Arti mimpi memasak sesuatu menandakan akan mendapatkan harta yang banyak dari penguasa atau dari raja asing.
  13. Arti mimpi daging tipis lambang dari rezeki yang baik yang dibagikan dan disertai dengan pembicaraan sambil minum. 
  14. Arti mimpi sendok penceduk melambangkan kepala rumah tangga (bendahara) baik dan pemurah yang akan mengalir melalui tangannya untuk menafkahi keluarganya. 
  15. Arti mimpi tungku batu adalah nafsu seorang laki-laki. Seberapa kuat lekatnya tungku batu itu, sekuat itu pula nafsunya pada harta. 
  16. Arti mimpi meminum minyak pertanda akan terkena sihir atau suatu penyakit.
  17. Arti mimpi cuka melambangkan harta yang berkah disertai sifatnya yang menahan diri, sedikit senda gurau dan panjang umur. Mimpi memakan roti dengan cuka yang meresap berarti akan mendapat harta yang kurang bermanfaat dan melemahkan. Cawan cuka melambangkan pelayan wanita yang penyayang. Meminum cuka dalam mimpi menandakan akan menjenguk keluarganya.
  18. Arti mimpi rasa pahit melambangkan penyakit. Piring adalah kesusahan dan kesedihan yang disertai rasa dendam serta manfaat yang sedikit.
  19. Arti mimpi tentang garam ada perbedaan pendapat. Ada yang mengartikan warna putihnya berarti sifat zuhud terhadap dunia, kebaikan, dan nikmat. Tetapi pendapat ini di bantah oleh Ibnu Sirin yang mengatakan bahwa garam melambangkan kesusahan, kesibukan, huru hara, penyakit, dan harta yang membawa kesusahan dan keletihan.
  20. Arti mimpi makan garam dengan roti artinya ia akan mendapatkan sesuatu di dunia dengan mudah. Rasa asin garam melambangkan budak yang cantik. Mimpi membubuhi garam pada makanan akan mendapat kesusahan dan penyakit yang parah.

Demikian Arti Mimpi Hidangan Makanan Menurut Primbon. Perlu di garisbawahi bahwa arti mimpi tersebut hanya merupakan ramalan menurut primbon. Untuk kebenarannya kembali ke keyakinan masing-masing.

Semoga Bermanfaat....

0 Response to "Bermimpi Memakan Hidangan, Berikut Artinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel